Kegiatan

  • 18 Oct 2022

Webinar Series "Penetrasi Pasar Komoditi Buah dan Sayur ke Pasar Mitra ASEAN Plus"

#kawaniaga pada tanggal 12 dan 17 Oktober 2022, FTA Center Jakarta telah melaksanakan dua webinar dalam bentuk series mengenai  "Penetrasi Pasar Komoditi Buah dan Sayur ke Pasar Mitra ASEAN Plus". 

Narasumber pada series pertama tanggal 12 Oktober 2022 adalah Bapak Ihsan Nugroho selaku Koordinator Substansi Keamanan Hayati Nabati-Barantan, Ibu Dina Kurniasari selaku Direktur Perundingan ASEAN Kementerian Perdagangan dan Ibu Pretty Isnaini selaku Subkoordinator Bidang Hortikultura pada Bidang Pertanian dan Hortikultura Direktorat Ekspor Produk Pertanian dan Kehutanan Kementerian Perdagangan. Moderator pada webinar series pertama ini adalah tenaga ahli FTA Center Jakarta bidang Implementasi Hasil Perjanjian Perdagangan Internasional, Bapak Arif Hariyanto.

Materi yang disampaikan oleh narasumber sangat komprehensif dan sangat menarik bagi para peserta yang didominasi oleh pelaku usaha dengan mayoritas produk buah dan sayur. Pada kegiatan series pertama terdapat kurang lebih terdapat 10 pertanyaan dan 100 orang lebih peserta yang menyaksikan melalui Zoom dan siaran langsung Youtube.

Ibu Pretty Isnaini dari Direktorat Ekspor Produk Pertanian dan Kehutanan Kementerian Perdagangan menjelaskan mengenai regulasi dan kebijakan ekspor produk buah dan sayur, pertumbuhan ekspornya, peluang dan tantangan dalam ekspor buah dan sayur, hingga mengenai platform yang dapat dimanfaatkan pelaku usaha untuk informasi ekspor.

Dari sisi pemanfaatan perjanjian perdagangan ASEAN plus, Ibu Dina Kurniasari dari Direktorat Perundingan ASEAN menyampaikan mengenai manfaat perjanjian perdagangan, perjanjian perdagangan dengan negara ASEAN Plus, utilisasi perdagangan negara ASEAN Plus, hingga peluang ekspor ke negara ASEAN Plus.

Melengkapi paparan pertama dan kedua, Bapak Ihsan Nugroho dari Koordinator Substansi Keamanan Hayati Barantan menyampaikan mengenai pelaksanaan dan persyaratan tindakan karantina, dan persyaratan ekspor buah di negara ASEAN Plus.

Series ke-dua dilaksanakan pada 17 Oktober 2022,  dengan narasumber Bapak Dicky Farabi selaku Kepala ITPC Osaka dan Ibu Annisa Puspasari Anindyani selaku Wakil Kepala ITPC Sydney. Webinar series kedua ini tidak kalah menariknya, dilihat dari 13 pertanyaan pelaku usaha dengan jumlah total peserta lebih dari 100 orang yang menyaksikan melalui Zoom dan Youtube. Moderator pada series kedua ini adalah Bapak Sepri Situmeang selaku tenaga ahli FTA Center Jakarta bidang Strategi Promosi dan Pemasaran.

Kepala ITPC Osaka menyampaikan paparan mengenai kinerja ekspor produk pertanian di Jepang, potensial produk pertanian, pemenuhan regulasi dan standar ekspor di Jepang, prosedur ekspor pangan segar asal tumbuhan, hingga karakteristik buyer asal Jepang dan menekankan perlunya membuat flowchart produk dalam company profile untuk ekspor ke Jepang.

Pada paparan yang kedua disampaikan oleh Wakil Kepala ITPC Sydney mengenai data ekspor buah ke Australia, persyaratan impor buah manggis, kelapa, salak, olahan kacang, sayuran kering/beku ke Australia, hingga persyaratan labelling dan beberapa website penting yang dapat digunakan pelaku usaha sebagai informasi ekspor ke Australia.

FTA Center Jakarta berharap dengan diselenggarakannya 2 series webinar ini, pelaku usaha dapat mengingat bahwa penting untuk dapat mengetahui regulasi, standar produk, memanfaatkan perjanjian perdagangan internasional hingga pasar tujuan ekspor, khususnya untuk produk buah dan sayur.

Belum sempat ikut webinar ini?? Jangan khawatir, #Kawaniaga dapat mengikuti ulang melalui kanal Youtube FTA Center Jakarta

Series 1

Series 2

Ayo ekspor!
#kementerianperdagangan #kemendag #ftacenter #ftacenterjakarta #ayoekspor #webinarftacenterjakarta

FOTO-FOTO KEGIATAN