Kegiatan

  • 27 Oct 2020

Webinar Sertifikasi Profesi Jasa Bisnis Profesional dalam Pemanfaatan Perjanjian Perdagangan Jasa IA-CEPA

#kawaniaga pada Selasa, 27 Oktober 2020. FTA Center Jakarta mengadakan sosialisasi dan edukasi : “Webinar Sertifikasi Profesi Jasa Bisnis Profesional dalam Pemanfaatan Perjanjian Perdagangan Jasa IA-CEPA” dengan narasumber Bapak Agung Wicaksono S,  Atase Perdagangan RI untuk Canberra, Australia, dan Bapak Kunjung Masehat, Ketua Badan Nasional Standarisasi Profesi, dengan moderator Bapak Arif Hariyanto, Tenaga Ahli Bidang Implementasi Hasil Perundingan Perdagangan Internasional, FTA Center Jakarta.

Sosialisasi ini disambut antusias oleh 24 pelaku usaha.

Pada kesempatan ini, narasumber menjelaskan mengenai sertifikasi profesi jasa bisnis profesional dalam pemanfaatan perjanjian perdagangan jasa IA-CEPA. Bagi #kawaniaga yang belum berkesempatan mengikuti kegiatan ini, dapat menyimak di Youtube Channel FTA Center Jakarta: ftacenter_id kemendag.

#ftacenterjakarta #kementerianperdagangan #kemendag #ukm #umkm #ekspor #pembiayaanekspor #transaksiekspor

 

FOTO-FOTO KEGIATAN