- 22 May 2023
Bedah Pasar Komoditas Spices Jawa Tengah di Pasar India bersama ITPC Chennai
#kawaniaga FTA Center Semarang menyelenggarakan kegiatan webinar dengan tema "Bedah Pasar Komoditas Spices (Rempah-rempah) Jawa Tengah di Pasar India" pada tanggal 22 Mei 2023 dengan narasumber Kepala ITPC India yang menyampaikan terkait peluang dan tantangan produk rempah-rempah pasar ekspor India. Kegiatan tersebut di moderatori oleh Tenaga Ahli FTA Center Semarang yakni Bapak Bastian Turidobroto yang diikuti oleh 32 peserta pelaku usaha binaan FTA Center Semarang dengan produk rempah-rempah.
Kegiatan tersebut bertujuan untuk:
- Menambah wawasan pelaku usaha industri Jawa Tengah dalam melakukan penetrasi pasar internasional;
- Menambah wawasan pelaku usaha Jawa Tengah terkait perjanjian kerjasama Free Trade Agreement (FTA); dan
- Mendorong pelaku usaha Jawa Tengah dalam meningkatkan promosi produk yang bernilai tambah dan berdaya saing.
Bagi #kawaniaga yang ingin mengikuti kegiatan sosialisasi/edukasi dari FTA Center Semarang, dapat langsung melihat kegiatan dan info lainnya pada Instagram FTA Center Semarang.